Wednesday, July 25, 2012

Penggalangan Dana Online dengan Marimembantu.org

Zaman sudah berubah dari yang dahulunya manual sekarang sudah menjadi digital begitu pula konsep yang di sajikan dari beberapa produsen perusahaan yang memasarkan produknya secara online.Dengan semakin berkembangnya teknologi masyarakat di buat mudah dalam melakukan berbagai macam transaksi dari mulai jual beli, beriklan, transfer uang dan kirim uang di kampung dan lain sebagainya cukup dengan mengklik website yang di sajikan oleh beberapa perusahaan atau salah satu perbankan yang menyediakan layanan internet banking. Bahkan sekarang seseorang dapat dengan mudah melakukan pembayaran zakat, sedekah dan hal-hal yang berkaitan dengan penyaluran dana sosialnya secara online, jadi tidak alasan lagi bagi orang yang super sibuk untuk menunda-nunda pembayaran zakat atau bantuan sosialnya karena alasan yang repot dan sibuk oleh pekerjaannya.

Pentingnya membantu sesama di antara kita, karena memang kita tidak bisa hidup sendiri. dalam hal ini kehidupan kita selama ini juga pasti ada peran orang lain yang ikut memberikan sumbangsihnya dalam mewujudkan proses terjadinya keberhasilan seseorang. oleh karena itu sebagai pribadi yang baik haruslah selalu membantu sesama sehingga akan terjadilah sinergi kehidupan berkelanjutan. Banyak dari masyarakat khususnya di indonesia yang sangat membutuhkan bantuan , Baik bantuan materi maupun bantuan moral, bantuan materi misalnya Uang, sandang,pangan ,obat-obatan. sedangkan bantuan moral adalah bantuan penyemangat untuk dapat bertahan hidup, memberikan motivasi-motivasi,dan masih banyak lagi. Untuk bantuan materi itu sendiri kita bisa dengan mudah melakukannya dengan melakukan donasi ke no.rekening yang biasanya sudah di sediakan salah satu badan yang menangani penggalangan dana untuk membantu sebagian masyarakat yang terkena musibah atau bencana .

Betapa mudahnya sekarang untuk menyalurkan bantuannya untuk korban-korban bencana , dengan metode online pemberi sumbangan dapat dengan mudah menyalurkan bantuannya. Memang era saat ini harus ada terobosan baru dalam pengelolaan dana bantuan sosial. Lembaga Zakat Dompet Dhuafa adalah salah satu terobosan baru dalam hal ini yakni kita bisa dengan mudah menyalurkan sumbangannya melalui lembaga ini secara online.Mungkin karena faktor tertentu yang membuat seseorang merasa malas atau tidak mau melakukan zakat secara online tapi bagi sebagian menganggap bayar zakat secara online memudahkan orang dalam melakukan pembayaran zakat atau sedekahnya. jadi jangan ragu lagi untuk membayarkan zakat atau sedekahnya di marimembantu.org , karena salah satu dari rukun islam yang wajib di selesaikan adalah zakat.



Perlu di ingat bahwa kewajiban seseorang yaitu dengan bayar zakat , zakat di kategorikan menjadi dua bagian yaitu Zakat fitrah dan zakat maal. apa itu zakat fitrah dan zakat maal ?berikut ini sedikit penjelasan tentang zakat fitrah dan zakat maal.
  • Zakat fitrah adalah zakat diri yang telah di wajibkan setiap muslim baik laki-laki maupun perempuan yang mempunyai kemampuan dengan beberapa syarat yang sudah di tetapkan untuk mensucikan diri dan dengan izin ALLAH akan kembali ke fitrah. kata fitrah sendiri berarti suci. besaran yang ditetapkan untuk seseorang melakukan zakat fitrah yaitu sebesar 2,5 kg makanan pokok.dan waktu pelaksanaan zakat fitah yaitu di bulan ramadhan.
  • Zakat maal adalah zakat harta, yaitu zakat yang di kenakan pada harta dengan ketentuan beberapa syarat secara syara, ada beberapa ketentuan harta yang wajib di zakati yaitu apabila harta tersebut sudah mencapai nishab
Mudah sedekah secara online dengan marimembantu.org . akan membuat seseorang lebih yakin, cepat dan lebih tenang karena zakat atau sedekah yang di salurkannya akan sampai kepada yang membutuhkannya. jadi marilah kita menjadi bagian dari marimembantu.org untuk saling membantu dengan sesama. sebagai wujud dari rasa solidaritas kita terhadap sesama manusia.

Lembaga Zakat Dompet Dhuafa menjadikan sedekah kita lebih praktis dengan beberapa keunggulan di antaranya sedekah kita tidak ada yang tahu, lebih cepat,dan tepat sasaran insya allah. dengan merutinkan sedekah kita di lembaga-lembaga zakat yang ada selain untuk membersihkan harta dan diri kita , zakat atau sedekah juga dapat sebagai pemancing rezeki . sebagaimana janji ALLAH SWT " bahwa allah akan melipat gandakan menjadi 70 kali lipat " oleh karena itu mari kita sisihkan sebagian harta kita untuk yang berhak menerimanya dengan melalui Lembaga Zakat Dompet Dhuafa sebagai badan amilnya dan marimembantu.org sebagai media penerima zakat secara online yang nantinya akan di salurkan kepada yang berhak menerimanya.



3 comments:

  1. Wah mantap gan reviewnya bersama MariMembantu.org. h yeah gak ikutan buat SEO di Iklan Bersama Sitti juga di PegiPegi.com dan Laku.com. Semuanya tuh cukup lumayan gan kontesnya. Ikutan gaK?

    ReplyDelete
  2. Artikelnya menarik sekali, semoga saja bisa memenangkan kontes review blog Amin....!

    ReplyDelete